Medan, 6 Mei 2024
e-Survey PENGADILAN TATA USAHA NEGARA MEDAN
Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) dan Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP) merupakan alat penting dalam mengukur sejauh mana kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan oleh suatu lembaga atau instansi. Kedua survei ini memiliki peran strategis dalam menilai efektivitas pelayanan publik dan upaya pemberantasan korupsi di berbagai sektor.
Hasil survey ini akan menjadi bahan evaluasi dan rekomendasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan memperkuat integritas di lingkungan kerja kami. Seluruh jawaban yang diberikan pada survey ini akan kami jaga kerahasiaannya dan hanya akan digunakan untuk kepentingan survey ini.
Survey ini bagi Pengunjung, pengguna layanan dan bagi para pihak yang pernah berperkara di Pengadilan Tata Usaha Negara Medan)
Kami sangat menghargai waktu dan partisipasi Anda dalam survey ini. Terima kasih banyak atas dukungan dan kerjasamanya.
Berikut ini kami sampaikan link survey online ….
https://survei.djmt.id/dashboard/main?satker_id=526746
atau scan melalui BARCODE pada post ini.
Demikian kami beritahukan kepada Bapak/Ibu/ Saudara/i, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan Terima kasih.